Hari Ini Akhirnya Game Harry Potter: Wizards Unite Rilis

Bringing a little magic to the world … Harry Potter Wizards Unite. Photograph: Warner Bros

Oleh: Ardian Pratama


Setelah game epik Pokémon Go, sekarang game berbasis augmented reality lainnya rilis ke permukaan.


***
Setelah diumumkan pada November 2017 lalu oleh Warner Bros, akhirnya Harry Potter: Wizards Unite dapat dimainkan para gamer Android dan iOS seantero Inggris dan Amerika untuk saat ini. Pengembang gim ini, Niantic—yang juga creator Pokémon Go, bekerja sama dengan label Warner's Portkey Games berhasil mewujudkan dunia sihir fantasi ini ke dunia nyata. Namun, Potterhead sedunia harus bersabar untuk rilisan gim ini di daerah masing-masing. Karena Wizards Unite akan dirilis secara perlahan-lahan.

Permainan ini diadaptasi dari cerita serial buku dan film Harry Potter, serta penambahan beberapa adegan dari cerita Fantastic Beast. Pemain diminta untuk berjalan di sekitar lingkungan mereka untuk mengungkap jejak sihir dan menangani bencana menggunakan ponsel pintar. Pemain juga akan menjumpai objek-objek sihir yang familiar di dalam gim ini seperti para pixie, surat Howler (Ron Weasley pernah diancam ibunya menggunakan surat ini di tahun keduanya), dan tanaman merambat hidup.

Tidak hanya itu, para pemain gim ini juga bisa membuat karakter favorit mereka sendiri dan pemain dapat merapalkan sihir dan mengoleksi benda-benda magis yang mereka temui di jalan. Juga sama seperti halnya Pokémon Go yang memiliki fitur Pokéstops, Wizards Unite memiliki fitur Inns untuk beristirahat dan mengumpulkan energi spellcasting. Fitur lainnya adalah Portkeys, semacam portal yang bisa mengangkut para pemain ke tempat-tempat ikonik dalam dunia sihir—Diagon Alley, toko sihir Ollivander, dan lainnya.

Pemain juga akan diberi tingkatan level berdasarkan pengalaman bermain mereka. Kemudian, pemain akan diberi pilihan untuk memilih menjadi Auror, Zoologi magis, atau seorang Profesor. Setiap pilihan tersebut memiliki keterampilan sendiri yang bisa dikembangkan saat terus bermain. Tentunya kalian juga bisa berduel menggunakan mantra dan ramuan sihir ke sesama pemain, juga mengalahkan Dementor dan pelahap maut.

"Beberapa skill difokuskan kepada pemain secara individu, misalnya meningkatkan kemampuan mereka menjelajahi peta," terang Alex Moffit, seorang produser Niantic. "Tapi, banyak juga skill yang menurutku menarik dan melibatkan kerja sama tim. Kita bisa memberi kemampuan tertentu kepada sesama penyihir, menolong memulihkan mereka, dan memberi energi."

Sebelumnya, Warner Bros pernah merilis Harry Potter: Hogwarts Mystery di tahun 2018 lalu dengan pengembang Jam City pada platform Android dan iOS. Namun, banyak yang kecewa dengan gim bertipe perpaduan antara visual novel dan RPG (Role Playing Game) ini. Karena begitu membosankan dan menghabiskan banyak waktu pemain. 

Apakah kalian sudah siapkan tongkat sihir dan merapalkannya?


Sumber: the Guardian

Hari Ini Akhirnya Game Harry Potter: Wizards Unite Rilis Hari Ini Akhirnya Game Harry Potter: Wizards Unite Rilis Reviewed by Asique on 6/21/2019 Rating: 5
Diberdayakan oleh Blogger.